Kota Kediri, serayunusantara.com – Menyongsong penyelenggaraan Liga 4 Nasional 2024/2025 Grup J di Kota Kediri, Polres Kediri Kota menggelar Match Coordination Meeting (MCM) untuk memastikan keamanan kompetisi. Pertemuan tersebut berlangsung di Ruang Pertemuan KONI Stadion Brawijaya pada Senin (21/4/2025) malam.
Turnamen yang berlangsung dari 21 hingga 26 April 2025 ini akan mempertemukan empat tim, yaitu Inter Kediri, Batavia FC, Pesik Kuningan, dan Persikasi Bekasi. MCM dihadiri oleh perwakilan kepolisian, panitia penyelenggara, wasit, tim medis, serta delegasi dari masing-masing klub.
Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, yang diwakili Kabag Ops AKBP Muhklason, S.H., menyatakan kesiapan pengamanan dengan mengerahkan 172 personel gabungan. Pengamanan dibagi dalam dua zona: Zona 1 melibatkan 60 steward panitia, sementara Zona 2 dijaga oleh 112 personel gabungan dari Polres Kediri Kota, TNI Subdenpom, dan Dishub.
“Kami mengutamakan pendekatan humanis. Personel di dalam lapangan tidak membawa senjata api untuk menciptakan suasana kondusif,” tegas AKBP Muhklason.
Baca Juga: Satlantas Polres Kediri Kota Peringati Hari Kartini dengan Aksi Sosial di Jalan
Match Commissioner Dani Senja Wijayanto menekankan pentingnya sportivitas, kepatuhan terhadap regulasi, dan integritas kompetisi. “Kita semua adalah yang terbaik di Grup J ini. Mari sukseskan bersama,” serunya.
Sementara itu, perwakilan Inter Kediri sebagai tuan rumah menyatakan kesiapan menyambut tim tamu dengan baik. “Kami menyediakan live streaming untuk transparansi dan promosi. Pertandingan ini bukan sekadar kompetisi, tapi juga bagian dari pembinaan sepak bola nasional,” ujarnya.
Pertandingan digelar dua kali sehari pukul 13.00 WIB dan 15.15 WIB. Semua tim telah sepakat mengenai kostum dan aturan teknis, serta tidak membawa suporter luar kota demi keamanan.
Polres Kediri Kota juga menyediakan saluran komunikasi khusus bagi tim, terutama tamu, jika mengalami kendala di luar lapangan. Proses MCM berjalan lancar, aman, dan tertib. Diharapkan Liga 4 Nasional ini menjadi ajang prestasi sekaligus hiburan yang aman bagi warga Kediri. (Serayu)