Blitar, serayunusantara.com — Konferensi Cabang (Konfercab) XXV Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan XXIV Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Blitar resmi dibuka pada Jum’at (12/12/2025) di Pondok Pesantren Sirojuth Tholibiin.
Agenda akbar dua tahunan ini mengusung tema “Beyond the Bravery: Rise, Root, Radiance” sebagai wujud komitmen pelajar NU dalam melanjutkan perjuangan, memperkuat akar tradisi, serta memancarkan kontribusi bagi masyarakat.
Pembukaan Konfercab berlangsung khidmat dan meriah dengan hadirnya berbagai tamu undangan penting.
Hadir dalam kesempatan tersebut pengasuh Pondok Pesantren Sirojuth Tholibiin, Rois Syuriah dan Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Blitar, perwakilan DPRD Kabupaten Blitar, Perwakilan Pimpinan Wilayah IPNU dan IPPNU Jawa Timur, serta seluruh kader IPNU–IPPNU dari berbagai kecamatan se-Kabupaten Blitar.
Dalam sambutannya, Ketua PC IPNU Kabupaten Blitar, Rekan Yahya, menyampaikan pesan inspiratif yang menggugah semangat para kader.
Baca Juga: Pelajar NU Kota Blitar Perkuat Sinergi dengan Kemenag, Kolaborasi Program untuk Pelajar
“Selanjutnya setelah mengikuti jenjang pengkaderan hari ini di Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama, tentunya orientasi akhir kami adalah melanjutkan perjuangan Bapak Ibu Kyai dan semuanya,” ungkapnya.
Konfercab ini tidak hanya menjadi ruang konsolidasi organisasi, tetapi juga momentum bagi para pelajar NU untuk mengasah kepemimpinan, memperkuat jaringan, serta merumuskan arah gerak organisasi ke depan.
Selama tiga hari, mulai Jum’at hingga Ahad (12–14 Desember 2025), para peserta akan mengikuti rangkaian sidang, diskusi, hingga pemilihan kepengurusan baru yang diharapkan mampu membawa IPNU–IPPNU Kabupaten Blitar semakin maju dan berdaya.
Dengan semangat “Rise, Root, Radiance”, Konfercab ini diharapkan mampu melahirkan generasi pelajar NU yang berani bangkit, kuat berakar pada tradisi, serta memancarkan cahaya manfaat bagi masyarakat luas. (Fis/Serayu)







