Kediri, serayunusantara.com – Polres Kediri Kota menggelar apel pagi yang dirangkai dengan pengukuhan Pamapta (Perwira Pengendali Operasional di Lapangan) sebagai langkah peningkatan pelayanan publik, Kamis (23/10/2025) di halaman Mapolres Kediri Kota.
Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Kediri Kota AKBP Anggi Saputra Ibrahim, dan diikuti oleh seluruh pejabat utama, para Kapolsek jajaran, serta personel Polres Kediri Kota.
Dalam arahannya, Kapolres menyampaikan bahwa pembentukan Pamapta merupakan bentuk respons Polri terhadap dinamika kebutuhan masyarakat yang menginginkan pelayanan cepat serta kehadiran nyata aparat di lapangan.
“Pamapta ini adalah jawaban atas tantangan Polri saat ini. Mereka tidak hanya mengerjakan tugas administratif, tapi juga bertanggung jawab langsung sebagai pengendali operasional di lapangan,” tegas AKBP Anggi.
Baca Juga: Akhirnya, Giliran Owner dan Pendiri Trans7 Chairul Tanjung Sowan Ke Lirboyo Kediri
Ia menjelaskan, Pamapta berperan penting dalam memperkuat koordinasi antar fungsi kepolisian dan menjadi garda terdepan dalam menangani setiap kejadian di wilayah hukum Polres Kediri Kota.
“Begitu ada peristiwa, Pamapta harus jadi yang pertama hadir. Bhabinkamtibmas dan personel piket Polsek juga harus siap siaga. Pelayanan kepada masyarakat harus cepat, tanggap, dan profesional,” ujarnya.
Kapolres menambahkan, melalui kehadiran Pamapta, Polres Kediri Kota ingin membangun kembali kepercayaan masyarakat terhadap Polri lewat pelayanan yang transparan, responsif, dan berlandaskan empati. (Hamzah/serayu)







