Lamongan, serayunusantara.com – Pemerintah Kabupaten Lamongan sudah memulai melaksanakan salah satu program quick win dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yakni Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Lamongan, dr. Herwidhiyah Sidhayatri menyampaikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis hari ulang tahun (berlaku hingga h+30 ulang tahun) memiliki tujuan utama yakni untuk mendeteksi masalah kesehatan masyarakat sejak dini serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Tujuan tersebut selaras dengan program prioritas Kabupaten Lamongan “Lamongan Sehat” yang diusung oleh Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan memudahkan akses layanan kesehatan di Kota Soto.
“Mulai hari ini PKG sudah berlangsung di Kabupaten Lamongan. Sembari menunggu kesiapan aplikasi Satu Sehat Mobile (SSM) dari pusat, kami menerapkan sistem manual. Hal ini akan langsung beralih ke aplikasi jika sudah siap nanti,” tutur Herwidhiyah dalam keterangan pers, Selasa (4/2/2025).
Baca Juga: Menlu RI Dorong Misi Pemeliharaan Perdamaian PBB yang Adaptif
Pelaksanaan PKG (simulasi) di Lamongan saat ini dapat dilakukan di puskesmas. Setelah selesai simulasi, PKG akan bisa dilakukan di seluruh klinik kesehatan dan penyedia layanan kesehatan lainnya yang tentu sudah bekerja sama dengan BPJS.
Dijelaskan oleh Herwidhiyah, kesiapan Kabupaten Lamongan dalam merealisasikan program ini dapat dilihat dari sumber daya manusia, alat kesehatan, dan bahan habis pakai (BHP).
“Kesiapan Lamongan selalu kami upayakan. Hal ini dapat ditandai dengan sudah berlangsung PKG di Lamongan mulai hari ini, meskipun masih manual namun itu hanya sementara,” jelasnya.
Untuk menghadirkan kesiapan tersebut, sebelumnya Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan sudah melakukan pembinaan dengan pertemuan dengan kepala puskesmas se Kabupaten Lamongan dan programer puskesmas. Sebelumnya juga sudah mengikuti webinar selama sepuluh hari bersama Kementerian Kesehatan RI.