Lewat Bimtek Petani, Endro Hermono Terus Dorong Swasembada Komoditi Pangan

Anggota Komisi IV DPR RI, Endro Hermono usai Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluhan Pertanian di Hotel Grand Mansion, Kota Blitar, Senin (5/12/2022). (foto: thoha ma’ruf/serayu nusantara)

Blitar, serayunusantara.com – Anggota Komisi IV DPR RI, Endro Hermono mendorong para petani untuk terus bersama-sama mewujudkan swasembada pangan. Salah satunya melalui peningkatan kapasitas petani dan penyuluh pertanian.

Menurut Endro, petani merupakan tulang punggung bangsa Indonesia. Sebab, melalui petani lahan pertanian di Indonesia bisa digunakan untuk memproduksi bahan-bahan pangan.

“Apalagi kebutuhan pangan ini mengalami peningkatan. Di mana petaninya hanya 30 persen, sementara konsumen bahan pangannya mencapai 70 persen,” katanya saat Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluhan Pertanian di Hotel Grand Mansion, Kota Blitar, Senin (5/12/2022).

Oleh karenanya, kata dia, Dinas Pertanian, Kementerian Pertanian maupun stake holder yang punya kewajiban dan wewenang di bidang pertanian akan terus mengawal serta membantu petani dalam bertani.

Baca Juga: Endro Hermono Gelar Bimbingan Teknis Pelaksana Rehabilitasi Hutan dan Lahan

“Kami akan terus di belakang petani untuk melakukan bagaimana meningkatkan produksi komoditi pertanian guna mewujudkan swasembada pangan,” tandas Politisi Gerindra ini.

Ketua DPD Gerindra Kota Blitar ini menyebut, apabila melalui hasil panen dari petani dalam negeri sudah mencukupi, negara Indonesia tidak perlu untuk melakukan impor pangan, misalnya beras.

“Maka kami juga mendorong Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pertanian untuk menganggarkan bantuan yang diberikan kepada petani untuk mendorong peningkatan produktivitas lahan pertanian,” jelasnya.

Endro menegaskan, negara Indonesia yang punya julukan sebagai negara agraris harus mempunyai kedaulatan dalam bidang pangan. Kegiatan impor pangan dilakukan apabila stok pangan dalam negeri sudah tidak mencukupi. (ruf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *