Ponorogo, serayunusantara.com – Sebanyak 9.410 peserta belajar jenjang pendidikan anak usia dini (PAUD) atau anak didik Raudhatul Athfal (RA) di bawah pengelolaan Kementerian Agama (Kemenag) turun lapangan untuk menampilkan Tari Bathok secara masal di Alun-Alun Ponorogo. Kegiatan ini yang diinisiasi Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) ini merupakan hasil kreasi dari Dapur Seni Probo Wengker.
Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, hadir bersama Susilowati, istrinya, yang notabene Bunda PAUD Ponorogo mengatakan, event luar biasa ini karena melibatkan anak-anak dalam jumlah ribuan, kalau ditambah orang tuanya yang ikut mendampingi berarti totalnya dua kali lipat.
Baca Juga: Tingkatkan Daya Saing Produk Lokal, Menteri UMKM Dorong Pemda Replikasi Rumah Kemasan
IGRA sedang berulang tahun ke-22 yang waktunya nyaris bersamaan dengan peringatan Hari Amal Bhakti ke-79 Kementerian Agama. Melihat semangat para peserta, Bupati Sugiri optimistis bakal muncul generasi unggul dari Ponorogo.
“Pemimpin-pemimpin masa depan adalah anak-anak hebat Ponorogo, termasuk kalian semua,” tegasnya, dalam siaran tertulisnya, Minggu (26/1/2025).
Bupati Sugiri bersama istri tidak melewatkan kesempatan menari bersama ribuan anak-anak RA. “Ayo kita menari bersama sebelum matahari semakin tinggi,” ajak Kang Bupati. (kominfo jatim)