Peringati Hari Jadi Pertambangan ke-78, ESDM Gelar Berbagai Rangkaian Kegiatan

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana ketika membuka turnamen futsal di lapangan Sekretariat Jenderal ESDM Jakarta, Jumat (22/9). (Foto: Kementerian ESDM RI)

Jakarta, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kementerian ESDM RI, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Pertambangan dan Energi (HUT PE) ke-78, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyelenggarakan berbagai macam rangkaian kegiatan hingga Oktober 2023.

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana mengatakan bahwa HUT PE merupakan apresiasi terhadap para pahlawan sektor energi yang sudah berjuang dengan aksi heroiknya pada masa penjajahan yang lampau.

“Kalau tidak ada peristiwa masa lalu yang melibatkan pahlawan energu, mungkin sekarang tidak ada yang namanya kementerian ESDM. Jadi ini semangat para pahlawan ini yang harus kita pertahankan, yakni semangat perjuangan,” ujarnya ketika membuka turnamen futsal di lapangan Sekretariat Jenderal ESDM Jakarta, Jumat (22/9).

Dengan berbagai kompetisi yang akan digelar, Dadan menekankan bahwa ini bukan untuk saling bersaing, melainkan untuk meningkatkan kebersamaan antar unit di Kementerian ESDM sehingga dapat mencapai tujuan organisasi.

Baca Juga: Menteri ESDM Tegaskan Gas Jembatani Proses Transisi Energi Bersih

Secara simbolis, Dadan membuka rangkaian acara HUT PE dengan melakukan pertandingan eksebisi futsal bersama pejabat Kementerian ESDM melawan pegawai Kementerian ESDM selama 2×15 menit.

“Ini sekaligus menandai acara, peringatan, hari jadi, pertambangan dan energi. Kita banyak rangkaiannya nanti sampai tanggal 15 Oktober. Jadi masih sekitar sebulan ke depan kita masih banyak aktifitas kebersamaan, aktifitas untuk memberikan motivasi tambahan, aktifitas untuk sehingga ESDM itu akan semakin hebat,” pungkas Dadan.

Untuk diketahui, rangkaian acara HUT PE terdiri dari berbagai kompetisi olahraga yang diikuti seluruh unit Kementerian ESDM, meliputi futsal, catur, panahan, basket, sepeda, dan lari. Selain olahraga, juga ada aktifitas sosial berupa donor darah dan bakti sosial, juga lomba MTQ. Kemudian di acara puncak, masih ada acara kebersamaan dan upacara HUT PE serta Subroto Award 2023.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *