Peringati HUT RI, KemenPPPA Gelar Rangkaian Perlombaan Olahraga dan Seni

KemenPPPA menggelar berbagai macam lomba dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, yang dilaksanakan mulai 14-18 Agustus 2023. (Foto: KemenPPPA RI)

Jakarta, serayunusantara.com – Melansir dari laman KemenPPPA RI, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) menggelar berbagai macam lomba dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, yang dilaksanakan mulai 14-18 Agustus 2023.

Puncak pelaksanaan lomba diselenggarakan di Lantai 11 Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) dipimpin Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga, dan diikuti seluruh karyawan di lingkungan KemenPPPA.

Terdapat berbagai macam lomba yang dipertandingkan berupa lomba karaoke, catur, tenis meja serta senam SAPA (Sahabat Perempuan dan Anak). Sebagian peserta lomba catur dan tenis meja adalah peserta Pekan Olahraga Nasional KORPRI yang berlangsung Juli lalu.  Suasana final berlangsung meriah, semarak dan penuh keceriaan dimana seluruh pegawai berbaur menjadi satu.

Pada kesempatan ini, Menteri PPPA,Bintang Puspayoga memberikan apresiasi atas antusias peserta lomba dan juga para suporter yang membuat suasana pertandingan penuh canda tawa lengkap dengan yel-yel dukungan dari masing-masing satuan kerja.

Baca Juga: KemenPPPA Memantau Penyelesaian Kasus Kekerasan Seksual Terduga Oknum Guru di Pontianak

“Menang bukanlah tujuan , melainkan kebersamaan untuk menyambut HUT kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan ini juga untuk memupuk solidaritas dan sportivitas bersama dan meningkatkan produktifitas, ” ucap Menteri PPPA.

Acara puncak perlombaan dibuka oleh penampilan senam SAPA oleh perwakilan dari masung-masing satuan kerja lengkap dengan kostum warna warni. Selanjutnya dilangsungkan final pertandingan tenis meja yang berlangsung alot dan sengit.

Pada akhir acara, panitia mengumumkan para pemenang lomba. Untuk pemenang lomba tenis meja dimenangkan oleh Kedeputian Perlindungan Khusus Anak, Biro SDM dan Umum serta Kedeputian Bidang Perlindungan Hak Perempuan. Selanjutnya, lomba catur putra dimenangkan Biro SDM dan Umum dan catur putri dimenangkan Kedeputian Bidang Perlindungan dan Hak Perempuan.

Kedeputian Bidang Kesetaraan Gender dinobatkan sebagai juara umum untuk lomba senam SAPA tahun ini dan untuk lomba karaoke dimenangkan Kedeputian Perlindungan Khusus Anak.

Baca Juga: Harteknas 2023, Menteri PPPA Gaungkan Kepemimpinan Perempuan

Pada kesempatan ini juga para pemenang karaoke mendapat kesempatan tampil menyanyi bersama Menteri PPPA Bintang Puspayoga dan Sekretaris KemenPPPA Pribudiarta Nur Sitepu.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *