Pria Tanpa Identitas Ditemukan Meninggal Dunia di Kali Putih, Polisi Lakukan Olah TKP

Polisi saat melakukan olah TKP di Tanggul Sungai Kaliputih di Dusun Bendilputih, Desa Tumpang, Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar, Sabtu, 24 Agustus 2024. (Foto: Humas Polres Blitar)

Blitar, serayunusantara.com – Pria tanpa identitas ditemukan meninggal dunia di Tanggul Sungai Kaliputih di Dusun Bendilputih, Desa Tumpang, Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar, Sabtu, 24 Agustus 2024.

Kasi Humas Polres Blitar Iptu Heri Irianto mengatakan, peristiwa itu bermula ketika warga Desa Tumbang yang bernama Mubalik (67) sedang jalan- jalan pagi sewaktu melintas jembatan Sungai Kaliputih.

Tiba-tiba, kata Heri, saksi melihat korban terbaring di tanggul hanya dengan memakai baju berupa kaos lengan panjang warna kuning kombinasi putih.

Mubalik mengira ada orang sedang tiduran di sungai tersebut dan melanjutkan jalan-jalanya sampai di SPBU Sambong. Namun ketika ia kembali pulang ia melihat korban masih tertidur dengan posisi tidak berubah.

Baca Juga: Panen Raya Padi di Blitar, Bupati Rini Dorong Ketahanan Pangan dan Swasembada Nasional

Merasa ada kejanggalan Mubalik mendatangi Kepala Dusun Kaliputih, yang bernama Nurhasim dan menceritakan kejadian yang ia alami ketika berjalan-jalan di seputaran tanggul.

“Keduanya lantas membangunkan orang tersebut tetapi tidak bergerak sama sekali,” kata Heri.

Pada akhirnya Nurhasim menghubungi pihak Desa dan melaporkannya ke Polsek Talun lantas dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi oleh petugas dinyatakan meninggal dunia.

Dari pemeriksaan di TKP oleh Polsek Talun tidak ditemukan identitas korban dan dari keterangan beberapa saksi, korban sudah sekira 5 sampai 4 hari yang lalu berada di TKP.

Dan ketika siang hari korban biasa mandi atau berendam di sungai. Pihak Kepolisian menduga yang meninggal adalah gepeng sebab, korban tinggal di sebuah rumah kosong sekitar TKP. (humas polres Blitar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *