Siapkan SDM Mumpuni, Disnaker Kabupaten Blitar Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi Pastry 

Pelatihan dan sertifikasi kompetensi pastry yang digelar Disnaker Kabupaten Blitar. (Foto: Ahmad Zunaedi/Serayu Nusantara)

Blitar, serayunusantara.com – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Blitar terus berupaya dalam mengembangkan destinasi pariwisata yang berkualitas, aman dan nyaman. Salah satunya menggelar pelatihan dan sertifikasi kompetensi pastry.

Kegiatan itu digelar di RM Telaga Indah, Kanigoro dam LPM Ar-Risalah, Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar, mulai 17 Juli sampai 2 Agustus 2023.

Saat ini, sumber daya manusia (SDM) yang handal dan berkualitas dibutuhkan sesuai tuntutan pasar atau industri pariwisata. Sehingga perlu standar kompetensi bagi SDM pariwisata di Kabupaten Blitar, diantaranya yang bekerja di bidang restoran atau barista.

“Kebutuhan tenaga kerja yang kompeten di bidang pariwisata dan pendukung sangat tinggi,” kata Kabid Pelatihan Kerja, Produktivitas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Disnaker Kabupaten Blitar, Latip Usman.

Baca Juga: Wabup Blitar Hadiri Rakernas Apkasi 2023 Sekaligus Promosikan Potensi Blitar dan Menarik Investor

Latip mengatakan, pelatihan pastry untuk menyiapkan peserta agar bisa mendapatkan kompetensi sehingga bisa bersaing di industri pariwisata. Jadi, bisa mendorong penciptaan tenaga kerja kompeten, produktif, dan berdaya saing.

Selain itu, kata dia, diharapkan juga bisa memudahkan rekrutmen tenaga kerja, kemudian memudahkan pengembangan karir di tempat kerja, serta memudahkan dalam mobilisasi tenaga kerja.

Oleh karena itu, Latip menyebut, diperlukan kerja sama seluruh pemangku kepentingan secara terus menerus demi terwujudnya tenaga kerja yang kompeten dan produktif.

“Jadi, kami di sini menyambut tuntutan kualitas tenaga kerja yang kompeten, produktif, dan berdaya saing di Kabupaten Blitar dengan menggelar kegiatan ini,” ujarnya.

Untuk diketahui, peserta pelatihan dan sertifikasi kompetensi barista adalah keluarga petani di Kabupaten Blitar sesuai sasaran, yakni sebanyak 20 orang. (adv/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *