Pertemuan Mendag dengan Ketua Umum Kadin Indonesia

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan bertemu dengan Ketua Umum Kadin Indonesia di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta. (Foto: Kemendag RI)

Jakarta, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kemendag RI, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan bertemu dengan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Selasa (9 Jul).

Pertemuan tersebut membahas tentang isu perdagangan dan dugaan adanya perbedaan data impor milik BPS dan negara pengekspor.

Mendag menyampaikan bahwa Kemendag bersama Kadin Indonesia sepakat akan membentuk satgas dalam menangani masalah perbedaan data impor.

Baca Juga: Rapat Kerja Kemendag dengan Komisi VI DPR RI

Pada kesempatan ini, Mendag didampingi oleh Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri, Budi Santoso dan Staf Khusus Menteri Perdagangan Bidang Perjanjian Perdagangan Internasional, Bara Krishna Hasibuan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *