Anggota Fraksi Gerindra DPR RI, Endro Hermono saat menyampaikan sambutan dalam Bulan Mutu Karantina yang digelar BKIPM di Pendopo Han Asta Sih, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, Selasa (18/4/2023). (Foto: Ahmad Zunaedi/Serayu Nusantara)
Blitar, serayunusantara.com – Anggota Fraksi Gerindra DPR RI, Endro Hermono mengajak pembudidaya ikan untuk terus meningkatkan kualitas hasil perikanan.
Hal itu disampaikannya saat menyampaikan sambutan dalam kegiatan Bulan Mutu Karantina yang digelar bekerjasama dengan Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) di Pendopo Han Asta Sih, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, Selasa (18/4/2023).
Endro mengatakan, pemanfaatan potensi kelautan dan perikanan di Indonesia masih bisa ditingkatkan lagi kualitasnya, yakni dengan melakukan langkah-langkah strategis untuk berbagai tantangan yang ada.
“Jadi saat ini terus mendorong agar sektor kelautan dan perikanan terus bertumbuh. Sehingga mutu perikanan juga bisa meningkat,” kata Ketua DPC Gerindra Kota Blitar itu.
Baca Juga: Bagikan Ratusan Paket Olahan Ikan, Endro Hermono Gelorakan Gemarikan
Menurutnya, saat mutu perikanan bisa meningkat, secara tidak langsung juga akan berimbas terhadap asupan gizi bagi masyarakat sekaligus menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi.
“Memang kegiatan seperti ini perlu untuk terus dilakukan, agar pembudidaya bisa mendapatkan informasi yang bisa diterapkan dalam peningkatan mutu kualitas produk perikanan,” lanjutnya.
Terakhir, Endro berharap, ke depan para pembudidaya ikan juga bisa melakukan strategi pemasaran yang tepat. Sehingga produk-produknya bisa laku di pasaran. ***
1 komentar