Bupati Blitar Rini Syarifah Hadiri Pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Blitar Periode 2024-2029

Bupati Blitar Rini Syarifah di tengah-tengah para anggota DPRD (depan, tengah). (Foto: IST)

Blitar, serayunusantara.com – Bupati Blitar, Rini Syarifah, menghadiri acara pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar periode 2024-2029 yang diselenggarakan dalam sidang paripurna khusus di Gedung DPRD Kabupaten Blitar. Acara tersebut menandai dimulainya masa tugas bagi para wakil rakyat yang baru saja diambil sumpah dan janjinya.

Dalam sambutannya, Bupati Blitar menyampaikan ucapan selamat kepada para anggota DPRD yang telah dilantik. Ucapan tersebut merupakan bagian dari sambutan resmi yang diberikan oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, yang dibacakan oleh Bupati Rini.

“Saya mengucapkan selamat kepada Bapak Ibu anggota DPRD Kabupaten Blitar yang baru saja diambil sumpah dan janjinya. Semoga dapat mengemban amanah dengan baik dan penuh tanggung jawab. Panjenengan ada di sini sebagai pilihan rakyat, wakil dari mereka, sehingga ada amanah pesan dari rakyat yang harus panjenengan pegang teguh,” ucap Bupati Rini dalam sambutannya, menirukan pesan dari Mendagri.

Bupati Rini juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada anggota DPRD yang telah purna tugas atas pengabdian dan kerja keras mereka selama masa jabatan sebelumnya.

“Atas nama pribadi, keluarga, masyarakat, serta Pemerintah Kabupaten Blitar, saya menyampaikan ungkapan terima kasih yang setulus-tulusnya atas dedikasi, pengabdian, kerja keras, kerjasama, sinergitas, dan kolaborasi panjenengan semua yang telah menghantarkan Kabupaten Blitar semakin lebih baik,” tambahnya.

Baca Juga: 50 Anggota DPRD Kabupaten Blitar Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Pentingnya Sinergi dalam Pembangunan Daerah

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Rini juga menyampaikan sambutan dari Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian yang menekankan pentingnya peran DPRD dalam menjaga nilai-nilai demokrasi serta memastikan keseimbangan antara kepentingan partai politik dan kepentingan publik.

“Melalui momentum yang berbahagia ini, perkenankan saya menyampaikan ucapan selamat kepada para anggota DPRD kabupaten/kota yang telah dilantik pada hari ini. Rapat paripurna DPRD kabupaten/kota dengan agenda khusus pengucapan sumpah janji anggota DPRD hasil pemilihan umum tahun 2024 merupakan puncak dari seluruh rangkaian proses pelaksanaan pemilihan umum anggota DPRD, yang secara filosofis berkedudukan sebagai sarana demokrasi untuk melaksanakan kedaulatan rakyat dalam tatanan pemerintahan NKRI,” demikian disampaikan oleh Mendagri Tito Karnavian.

Baca Juga: 50 Anggota DPRD Kabupaten Blitar Resmi Dilantik, Bupati Tekankan Pentingnya Sinergi dalam Pembangunan Daerah

Mendagri juga mengingatkan bahwa DPRD memiliki kedudukan yang integral dalam pemerintahan daerah, di mana mereka harus bekerja sebagai mitra sejajar dengan kepala daerah. Selain itu, setiap anggota DPRD diminta untuk selalu mengutamakan kepentingan publik di atas kepentingan partai atau golongan.

“Dalam menjalankan tugas, saudara diawasi oleh penegak hukum serta lembaga pengawas seperti KPK, PPK, BPKP, dan sebagainya,” ujar Mendagri, mengakhiri sambutannya yang dibacakan oleh Bupati Rini.

“Pelantikan ini diharapkan menjadi awal yang baik bagi anggota DPRD Kabupaten Blitar periode 2024-2029 dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka untuk memperjuangkan aspirasi rakyat dan memajukan Kabupaten Blitar,” pungkas Mak Rini panggilan akrab Bupati Blitar. (adv/kmf/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *