Tulungagung, serayunusantara.com – Niat menyingkirkan sarang tawon yang mengganggu justru berakhir petaka di Dusun Karangtalun, Desa Karangtalun, Kecamatan Kalidawir.
Sebuah kandang kayu milik warga bernama Talbingat hangus terbakar pada Selasa pagi (11/11/2025) setelah upaya pengusiran tawon dengan obor gagal total.
Kepala Seksi Operasional Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Tulungagung, Bambang Pidekso, menjelaskan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.30 WIB.
Pemilik rumah meminta bantuan tetangga untuk menyingkirkan sarang tawon di gudang kayu samping rumahnya dengan cara dibakar.
Baca Juga: Polres Tulungagung Bongkar Jaringan Penjualan Miras Ilegal via Medsos, 2 641 Botol Disita
Namun, saat proses pembakaran berlangsung, kawanan tawon menyerang hingga warga yang membantu melarikan diri dan meninggalkan obor yang masih menyala.
“Obor yang masih menyala terjatuh ke tumpukan kayu kering di samping rumah dan api dengan cepat menyambar,” terang Bambang.
Kobaran api melahap seluruh bangunan kandang kayu. Warga sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya sebelum petugas Damkar tiba.
Satu unit armada pemadam, dua unit suplai air, dan satu unit mobil rescue dikerahkan ke lokasi. Api berhasil dipadamkan total sekitar pukul 10.00 WIB, sehingga tidak merembet ke rumah induk.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian material diperkirakan mencapai sekitar dua juta rupiah.
Bambang mengimbau masyarakat agar tidak menanganinya sendiri ketika berhadapan dengan sarang tawon, apalagi dengan api.
“Kami mengimbau warga untuk tidak melakukan pembakaran sendiri saat menyingkirkan sarang tawon. Jika berpotensi membahayakan, bisa langsung menghubungi Damkar Tulungagung. Layanan kami gratis,” ujarnya. (serayu)










