Situbondo, serayunusantara.com – Pengelola wisata Pantai Pasir Putih menyiapkan serangkaian program wisata sepanjang tahun 2026. Selain untuk menambah daya tarik pengunjung, agenda tersebut juga diarahkan guna mendukung pariwisata berkelanjutan yang ramah lingkungan.
Koordinator Pengelola Pasir Putih, Yogie Kripsian Sah, mengatakan sejumlah program rutin akan digelar secara konsisten.
“Kami ingin menghadirkan suasana baru yang tidak hanya menghibur, tetapi juga memberi manfaat bagi lingkungan dan masyarakat sekitar,” ujarnya, Senin (15/9/2025).
Baca Juga: Wujud Kepedulian, Satlantas Polres Situbondo Perbaiki Jalan Berlubang untuk Cegah Kecelakaan
Program reguler yang akan dijalankan meliputi Jumat Bersih (aksi kebersihan bersama), Akustik Pantai setiap Sabtu malam, forum bulanan Ngopi Bareng/Bincang Senja, penggunaan kantong belanja ramah lingkungan, serta Outbound Fun Game yang bisa diikuti pelajar hingga masyarakat umum.
Selain kegiatan rutin, disiapkan pula 12 event besar dengan tema berbeda tiap bulan, mulai Festival Kerajinan pada Januari, Sarasehan Wisata di Februari, Pengajian dan Halal Bihalal Maret, hingga Festival Cahaya Laut di Desember.
Baca Juga: Polisi Amankan Perselisihan Dua Kelompok di Embong Malang Surabaya, Situasi Kembali Kondusif
Agenda lain seperti lomba memancing nasional, pagelaran tari tradisional, SIPUT (jalan sehat Situbondo–Pasir Putih), dan Bike Camp juga masuk dalam kalender acara.
Dengan konsep ini, Pantai Pasir Putih diharapkan tak sekadar menjadi destinasi wisata unggulan Situbondo, tetapi juga pusat kegiatan budaya, edukasi, serta pelestarian lingkungan sepanjang tahun. (Serayu)













