Kemendag pada IVPA Global Roundtable ke-3 di India

Kepala BKPerdag, Kasan menjadi pembicara dalam diskusi panel IVPA Global Roundtable ke-3 di Hotel JW Marriot Aerocity New Delhi, India. (Foto: Kemendag RI)

New Delhi, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kemendag RI, Kepala Badan Kebijakan Perdagangan (BKPerdag), Kasan menjadi pembicara dalam diskusi panel Indian Vegetable Oil Producers Association (IVPA) Global Roundtable ke-3 di Hotel JW Marriot Aerocity New Delhi, India, Kamis (18 Jul).

IVPA Global Roundtable merupakan konferensi tahunan yang membahas outlook dan berbagai isu industri minyak nabati, baik di India maupun global. Pada tahun 2024, IVPA Global Roundtable dilaksanakan pada 18–19 Juli 2024 dengan mengangkat tema “Vegoils Vision 2030: Opportunities and Challenges”.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala BKPerdag memaparkan mengenai kinerja perdagangan minyak kelapa sawit Indonesia beserta peluang dan tantangannya, termasuk ke pasar India.

IVPA Global Roundtable ke-3 dibuka oleh President IVPA, Sudhakar Desai dengan pembicara kehormatan Menteri Perladangan dan Komoditi Malaysia, Datuk Seri Johari bin Abdul Ghani. Turut hadir mendampingi Kepala BKPerdag pada sesi pembukaan, Duta Besar RI New Delhi, Ina Hagniningtyas Krisnamurthi dan Atase Perdagangan RI di India.

Baca Juga: Pertemuan Mendag dengan Jaksa Agung

Dalam sesi panel pertama, turut hadir sebagai pembicara yaitu CEO The Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO), Joseph D’Cruz; President of SEA Updated, Ajay Jhunjhunwala; CEO Adani Wilmar Limited, Angshu Mallik; serta Senior Editor and Policy Commentator in Agribusiness and Commodity Markets, G. Chandrasekhar.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *