Wamendag, Dyah Roro Esti melakukan kunjungan kerja ke Pasar Pandu, Banjarmasin, Kalimantan Selatan. (Foto: Kemendag RI)
Banjarmasin, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kemendag RI, Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti melakukan kunjungan kerja ke Pasar Pandu, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin (18 Nov).
Dalam kunjungan ini, Wamendag Roro menyerahkan bantuan 50 timbangan pegas elektronik untuk para pedagang di Pasar Pandu, Banjarmasin.
Pasar Pandu merupakan salah satu pasar di Indonesia yang memenuhi sertifikasi SNI Pasar Rakyat dan Pasar Tertib Ukur (PTU).
Wamendag Roro menyampaikan, pemerintah mendorong pasar rakyat dapat memenuhi standar-standar yang sudah ditetapkan, yaitu kebersihan, keamanan, tata kelola, dan fasilitas yang memadai.
Baca Juga: Menteri Perdagangan RI Hadiri Pertemuan Menteri APEC
Pada kesempatan ini, Wamendag Roro juga meninjau harga dan stok barang kebutuhan pokok. Dari hasil pantauan, harga dan stok bapok di Pasar Pandu relatif stabil.
Turut mendampingi Wamendag Roro yaitu Inspektur Jenderal Kemendag, Putu Jayan Danu Putra; Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga, Rusmin Amin; Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional, Mardyana Listyowati; Staf Ahli Menteri Perdagangan Bidang Iklim Usaha dan Hubungan Antar Lembaga, Tommy Andana; Plh. Gubernur Kalimantan Selatan, Roy Rizali Anwar; dan Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina.***