Mendag Melepas Ekspor Produk Furnitur ke Amerika dan Eropa

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan melepas ekspor 11 kontainer produk furnitur dan komponen bangunan Integra Group senilai USD 440 ribu ke Amerika dan Eropa di Surabaya, Jawa Timur. (Foto: Kemendag RI)

Surabaya, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kemendag RI, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan melepas ekspor 11 kontainer produk furnitur dan komponen bangunan Integra Group senilai USD 440 ribu ke Amerika dan Eropa di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (20 Jun).

Mendag mengapresiasi pelepasan ekspor yang dilakukan Integra Group. Di tengah turunnya perekonomian dunia serta banyaknya proteksionisme/restriksi perdagangan di berbagai negara tujuan ekspor, Integra Group tetap konsisten menjaga ekspornya ke berbagai negara.

Mendag menegaskan, pelepasan ekspor hari ini bukan hanya sekadar pengiriman barang ke luar negeri, tetapi juga merupakan bukti bahwa produk-produk Indonesia memiliki daya saing tinggi dan mampu memenuhi standar kualitas internasional.

Hal Ini juga menunjukkan bahwa industri furnitur Indonesia memiliki potensi besar untuk terus berkembang dan berkontribusi dalam perekonomian nasional. Keberhasilan ini merupakan bukti nyata dari kerja keras, dedikasi, dan inovasi yang telah dijalankan bersama selama ini.

Baca Juga: Mendag Pimpin Ekspose Temuan Hasil Pengawasan Tidak Sesuai Ketentuan di Surabaya

Pada kesempatan tersebut, Mendag didampingi oleh Plt. Sekretaris Jenderal, Sutanto; Plt. Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Mardiana Listyowati dan Direktur Pasar dan Informasi Ekspor, Arief Wibisono.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *