Pemkot Blitar Gelar Kembali Blitar Jadoel 2024, Ini Pesan Wali Kota Santoso 

Wali Kota Blitar Santoso saat menyampaikan sambutan dalam Bazar Blitar Jadoel di Alun-alun Kota Blitar, Jumat, 7 Juni 2024. (Foto: YouTube/Pemkot Blitar)

Blitar, serayunusantara.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar menggelar kembali bazar Blitar Jadoel 2024 di Alun-alun Kota Blitar, selama lima hari, 7 sampai 11 Juni 2024.

Bazar tersebut merupakan agenda rutin yang diadakan oleh Pemkot Blitar di bulan juni untuk memperingati lahirnya tokoh Proklamasi yang selanjutnya disebut Bulan Bung Karno.

Wali Kota Blitar, Santoso turut hadir sekaligus membuka agenda tahunan yang ditunggu-tunggu masyarakat di wilayah Bumi Bung Karno tersebut.

Lebih Lanjut, Bazar Blitar Jadoel adalah pasar rakyat dengan mengadopsi konsep jaman dulu. Berbagai jenis kudapan, jajanan pasar, dan perkakas tradisional turut dijual di stand-stand dengan dekorasi jaman dulu.

Baca Juga: Meriahnya Festival Lentera di Kota Blitar, Walkot Santoso: Mari Kita Sambut Bulan Bung Karno 

Wali Kota Santoso mengungkapkan bahwa kegiatan yang bertepatan dengan bulan Bung Karno tersebut, juga bertepatan dengan peringatan Bulan Bakti Gotong Royong Provinsi Jawa Timur dan Hari Kesatuan Gerak PKK yang dipusatkan di Kota Blitar.

“Suasana Blitar Jadoel kali ini jauh lebih meriah, alhamdulillah sore ini kita buja mulai tanggal tujuh sampai nanti berakhir tanggal sebelas,” ungkapnya.

Ia juga menyebut produk-produk UMKM dari 38 Kabupaten maupun Kota se-Jawa Timur ikut berpartisipasi pada acara bazar Blitar Jadul kali ini. Pihaknya berharap UMKM Jawa Timur khususnya Kota Blitar semakin berkembang dan lebih sukses.

“Semoga momen ini menjadi sarana membangun kemitraan antar daerah se-Jawa Timur yang semakin solid dan menguatkan satu dengan yang lainnya dalam hal pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” tuturnya.

Terakhir, ia berharap seluruh lapisan masyarakat dapat mengambil salah satu hal yang diperjuangkan Bung Karno, yang dalam hal ini adalah kegotongroyongan. Gotong-royong dan persatuan antara pemerintah dan masyarakat. (adv/kmf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *