Mendag, Zulkifli Hasan mendampingi Presiden RI, Joko Widodo meresmikan gedung Jokowi Learning Centre yang berada di SMA Kebangsaan, Lampung Selatan, Lampung. (Foto : Vico – BPMI Setpres)
Lampung Selatan, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kemendag RI, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan mendampingi Presiden RI, Joko Widodo meresmikan gedung Jokowi Learning Centre (JLC) yang berada di SMA Kebangsaan, Lampung Selatan, Lampung, Kamis (11 Jul).
Presiden Jokowi menekankan pentingnya mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) unggul sejak masa sekolah dalam menghadapi persaingan global.
Presiden Jokowi mengapresiasi inisiatif pembangunan sekolah dengan fasilitas dan lingkungan yang mendukung proses pembelajaran di seluruh daerah di tanah air, seperti SMA Kebangsaan. Hal tersebut diyakini dapat mendukung penyiapan SDM unggul yang mampu beradaptasi dengan perkembangan dunia.
Selanjutnya, Mendag mengatakan bahwa pendidikan merupakan hal yang penting karena dapat mencetak generasi unggul. Mendag berharap, dengan peresmian gedung JLC, sekolah ini dapat melahirkan sosok-sosok pemimpin penerus bangsa.
Baca Juga: Mendag pada Acara Seminar Nasional dan Pameran Rantai Pasok Konstruksi Baja
Gedung JLC merupakan bangunan baru berupa kelas yang didesain dengan fasilitas unggulan untuk mendukung proses kegiatan belajar.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Menteri Pembangunan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono; Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman; Pj Gubernur Lampung, Samsudin; dan Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto.***