Dukung Pertumbuhan Perekonomian di Tingkat Desa Pemkab Blitar Gencar Sambang Desa

Blitar, serayunusantara.com – Kabupaten Blitar memiliki banyak potensi seperti halnya produk UMKM ataupun destinasi wisata. Desa Pasiraman dan Desa Kaligrenjeng Kecamatan Wonotirto memiliki potensi olahan kripik, kue, bawang merah dan beberapa kerajinan tangan lainnya, Rabu (4/1/2023).

Potensi yang ada di 2 desa tersebut diolah secara maksimal sehingga menghasilkan nilai ekonomi yang dapat dipasarkan di masyarakat. Potensi produk UMKM ini selaras dengan potensi alam Kecamatan Wonotirto.

Bupati Blitar Rini Syarifah mendorong masyarakat agar lebih kreatif guna memanfaatkan peluang. Sehingga pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Blitar wilayah selatan dapat meningkat.

“Dengan mengelola potensi desa dengan baik dan saling bersinergi dapat meningkatkan perekonomian dan tercipta lapangan pekerjaan. Sebab, 2 desa yang berdekatan ini nantinya bisa bersinergi untuk olahan produk oleh-oleh wisatawan yang berkunjung ke pantai hal ini harus kita manfaatkan dengan baik,”ujarnya.

Baca Juga: Mak Rini Hadiri Press Release Akhir Tahun 2022 dan Pemusnahan Barang Bukti di Mapolres Blitar

Pemerintah kabupaten Blitar melalui program OVOP mendukung dan melakukan pendampingan kepada para pelaku usaha ataupun pengelola tempat wisata. Hal ini, guna meningkatkan kreativitas dan peningkatan perekonomian secara merata di tingkat desa dengan memanfaatkan potensi.

Sebagai informasi Bupati Blitar bersama Asisten dan Kepala OPD rutin melakukan sambang desa setiap minggu. (ruf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *