Rangkaian kunjungan kerja delegasi Republik Kenya di Kota Madiun berakhir sudah. Kegiatan kunker selama lima hari tersebut ditutup manis dengan farewell dinner di Balai Kota Madiun, Jumat (22/9). (Foto: Kota Madiun)
Madiun, serayunusantara.com – Melansir dari laman Kota Madiun, Rangkaian kunjungan kerja delegasi Republik Kenya di Kota Madiun berakhir sudah. Kegiatan kunker selama lima hari tersebut ditutup manis dengan farewell dinner di Balai Kota Madiun, Jumat (22/9). Tak sekedar makan malam dengan berbagai suguhan seni budaya, kegiatan perpisahan itu juga syarat akan kesan dan pesan dari tamu maupun tuan rumah.
‘’Alhamdulillah, delegasi ke sini dan puas. Artinya, apa yang mereka inginkan bisa didapat,’’ kata wali kota.
Wali kota menyebut hadirnya tamu dari luar tersebut sekaligus menjadi pembanding akan kemajuan suatu daerah. Kota Madiun, kata wali kota, sudah cukup baik dalam berbagai bidang. Khususnya, di bidang reproduksi kesehatan hingga KB. Kegiatan memang bukan sekedar sarana belajar bagi para tamu. Namun, juga dimanfaatkan wali kota untuk mengorek informasi di negara para tamu tersebut.
‘’Setelah kita bandingkan, kota kita cukup hebat ya. Bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga tata kota, manajemen aparaturnya, lingkungan dan lain sebagainya,’’ ungkapnya.
Baca Juga: Delegasi Kenya dan Bangladesh Kunjungi Kabupaten Madiun untuk Pelajari Penanganan Stunting
Wali kota berharap pertemuan dengan delegasi Kenya tersebut bukan yang terakhir. Artinya, ada banyak hal lain yang bisa dikerjasamakan ke depan. Bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga urusan lainnya. Wali kota menyebut Kota Madiun selalu siap dan terbuka dengan tamu dari mana saja.
‘’Kita selalu terbuka dan siap saling membantu untuk menyempurnakan kehidupan di bumi ini,’’ ujarnya.***