Kado Hari Pahlawan, Wali Kota Santoso Tandatangani Nota Kesepakatan Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik

Upacara Hari Pahlawan di Halaman Pemkot Blitar, Jumat (10/11/2023). (Foto: Pemkot Blitar)

Blitar, serayunusantara.com – Ada kado istimewa bagi masyarakat Kota Blitar dalam peringatan Hari Pahlawan ke-78. Wali Kota Blitar Santoso menandatangani nota kesepakatan penyelenggaraan mal pelayanan publik.

Penandatanganan itu dalam rangkaian upacara bendera di halaman Pemkot Blitar untuk memperingati Hari Pahlawan di Kota Blitar, Jumat (10/11/2023).

Upacara yang bertemakan “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan” itu diikuti jajaran Forkopimda, TNI-Polri, Satpol PP, Camat/Lurah serta perwakilan mahasiswa dan pelajar se-Kota Blitar.

Santoso mengatakan, ada dua nota kesepakatan dalam pelayanan publik antara Pemkot dengan 13 instansi dan BUMN dalam penyelenggaraan pelayanan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Blitar.

“Adapun tujuan kesepakan bersama ini adalah untuk mendorong percepatan penyelenggaraan pelayanan publik melalui koordinasi kolaborasi yang lebih antara instansi penyedia pelayanan,” ungkapnya

Keberadaan MPP, menurutnya, selain mengintegrasikan pelayanan agar lebih cepat, mudah, nyaman dan aman bagi masyarakat, juga untuk meningkatkan daya saing dan memberikan kemudahan berusaha.

“Hadirnya MPP ini merupakan komitmen pemkot merealisasikan tugas dan amanat reformasi birokrasi. Kami, berusaha untuk menghadirkan pelayanan publik dengan suasana nyaman,” ujarnya.

Tema Hari Pahlawan

Santoso menjelaskan, tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan” diusung agar para generasi mendatang dapat memaknai semangat para pahlawan.

Baca Juga: Cara Unik Polisi di Blitar Rayakan Hari Pahlawan: Pakai Busana Bernuansa Pejuang

Lebih dari itu, harus ditanamkan pula semangat untuk memberantas kebodohan dan memerangi kemiskinan. Hal itu dapa dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok Negeri.

“Semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan. Menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur,” ungkapnya.

Dia berharap melalui momentum hari pahlawan bisa memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Mewujudkan masa depan yang lebih baik.

“Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera,” ujarnya. (adv/kmf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *