Blitar, serayunusantara.com — Tubi Café yang berlokasi di Jalan Raya Tulungagung–Blitar, Minggirsari, kini menjadi salah satu kafe yang paling ramai dikunjungi di Blitar.
Buka setiap hari mulai pagi hingga malam, kafe ini menawarkan suasana modern dengan sentuhan hangat yang membuat pengunjung betah berlama-lama.
Interiornya didominasi elemen kayu dengan pencahayaan lembut, menghadirkan kesan estetik yang cocok untuk bersantai maupun bekerja.
Area indoor dan semi-outdoor yang nyaman membuat Tubi Café kerap menjadi pilihan untuk menikmati sore hari, sekaligus menjadi tempat favorit untuk swafoto berkat berbagai sudut yang Instagramable.
Baca Juga: Kopi Abah Tawarkan Sensasi Ngopi Bernuansa Jawa di Desa Jeding
Selain tempatnya yang menarik, menu yang ditawarkan cukup beragam. Pengunjung dapat menikmati kopi racik, minuman kekinian, serta berbagai camilan seperti tahu walik, jamur crispy, dan onion ring.
Tubi Café juga kerap menggelar kegiatan kreatif seperti pertunjukan musik lokal dan acara komunitas sehingga suasananya selalu hidup.
Zaiki Mustopa (25), salah satu pengunjung, mengungkapkan alasannya rutin datang ke kafe ini.
“Tempatnya nyaman, kopinya enak, dan suasananya pas buat ngobrol atau ngerjain tugas. Kalau sore sambil lihat langit berubah warna itu rasanya tenang banget,” ujarnya.
Dengan konsep estetik, menu yang variatif, dan suasana yang mendukung aktivitas anak muda, Tubi Café semakin mengukuhkan diri sebagai salah satu spot nongkrong yang wajib dikunjungi di Kota Blitar. (Serayu)







